Minggu, 30 Januari 2011

Cek lokasi

Kemarin rombongan kelinci yang di ketuai Pak Kusmayadi berangkat ke Pangkal Pinang untuk cek lokasi buat party event special run yang akan diselenggarakan awal Maret mendatang. Rencananya acara tersebut akan digelar di desa Pedindang.

Sampai di lokasi yang diputuskan dalam rapat panitia hari kamis yang lalu yaitu perumahan Telaga Murni kita langsung hunting tempat mendirikan tenda dan panggung. Areal perumahan ini dinilai cukup memadai untuk tempat party walau sayangnya tidak memiliki view yang cantik dan terkesan biasa-biasa saja. Lalu sebagian menyusuri daerah seputar perumahan untuk menentukan bakal trail, yaitu pak Kamlani, pak Yusril, pak Amin dan pak Kusmayadi. Trail daerah ini tidak jauh berbeda dengan daerah seputaran Koba. Melalui area pertambangan timah kami menuju daerah perkebunan karet, memutar sedikit mendaki dataran tinggi tempat petani bercocok tanam. Melalui semak belukar, menyebrang sungai dangkal dan sampai di pekuburan tionghoa Mangkol. Selama 1,5 jam perjalanan kami merasa sudah bisa memastikan trail yang rencananya akan di buat short dan medium. Sementara pak Syahrudin, Jackie dan driver menyelesaikan urusan dengan pihak pemilik perumahan dan pak lurah. Karena mereka menilai kami pergi terlalu lama jadi tak henti-henti menanyakan posisi kami yang saat itu masih sibuk mencari jalan pulang. Sempat kami candai bahwa diantara kami ada yang pingsan dan kami kesasar entah dimana, padahal kami masih istirahat di warung setempat sambil terkekeh-kekeh. Lokasi sudah disurvey, izin sudah didapat dan foto sudah diambil. Tinggal laporan senin depan. Kabarnya lokasi ini belum di setujui oleh GM. Sebenarnya rencana sebelumnya adalah halaman Hotel Aston, tapi berhubung hingga saat technical meeting pihak Aston belum menyatakan setuju maka di tentukan Telaga murni estate ini sebagai pilihan kedua. Jadi tunggu kabar lagi disetujui atau tidaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar