Selasa, 22 November 2011

RUN #1650

jahil ge yang ngebueng jembatan ne..kawa pulik geh


Pabrik CPO di kejauhan, sibuk berbenah


Kobahash Run 1650
Senin, 21-Nov-2011
Lokasi : Arung Dalam
Kelinci : Machyudi & Yusril AR


Hasher yang hadir masih sedikit karena banyak yang tertahan di Jakarta. Tapi Grand Master yang sudah absent hampir sebulan lebih kali ini hadir. Ada juga partisipan dari Mandiri Bank. Para hasher masih membahas kisah-kisah seputar Pan Asia Pan Indo Bandung. Hari ini Buku Kenangan Kobahash mulai dibagikan pada member.

Trailnya dari perkampungan masuk ke kanan melalui jalan setapak diantara perkebunan. Di jarak kira-kira 1 km sudah ada hasher yang terkena check-back gara-gara hamburan kertas yang banyak ke arah kiri. Ternyata trail false. Yang benar adalah jalan yang lurus. Terus menuju rawa-rawa kering yang berisi tanaman sawit. Banyak kayu malang melintang. Sampai di siring selebar 1,5 m dekat kawasan pabrik CPO PT. MAL satu-satunya pabrik pengolahan sawit di Bangka Tengah. Disini para hasher tertumpuk karena kayu jembatannya kecil, agak ngeri kalau keseimbangan tubuh tidak bagus bisa jatuh. Ada banyak kayu lain, tapi mesti pindah jalur atau melompat siring kecil yang lain.

Selesai menyebrang siring kami masuk ke area pabrik. GM sempat menjawab pertanyaan tentang bangunan yang kami lewati. Sssstt...Maklum beliau kan pemiliknya. Keluar dari area pabrik memutar ke arah kolong yang cukup lebar dan jadi tempat mancing. Ada mobil merah parkir, supirnya sedang mancing. Mobil merah ini dikenali milik GM. Jalan seputar kolong ini lengket. Seperti tanah liat jadi bikin sepatu berat.

Dari pinggir kolong belok kanan menurun masuk ke kebun lada keluar di jalur semula. Menyeberangi siring yang tadi dan terus mengikuti trail semula kembali ke tempat start. Hari sudah mulai gelap. Lihat jam ternyata sudah 17.56. Wah mesti bergegas lari nih. Syukurlah masih masuk barisan terdepan. Tapi eh, kok di lokasi start sudah ramai? Pak Edy, Ace Widia dan ako Thomas kok sudah di depan? jyahh..ternyata mereka naik mobil merah tadi. Sementara ada beberapa hasher yang masih di belakang dan ada beberapa partisipan yang menyerah dan minta dijemput di kolong tempat mancing. Ini trailnya Pak Yusril, biasa, nyolong jaraknya. Kalau beliau bilang 5 km biasanya itu berarti 7 km. Tapi lumayan lah. Boleh juga.

Rabu 23-Nov-2011 Kobahasher akan berpartisipasi dalam run yang digelar Pangkalpinang Hash. Lokasi start di depan SPBU Air Kampak sebelum Tua Tunu. Tersedia bus yang disiagakan di lapangan PT. Kobatin jam 15.00. Bagi yang ingin ikut joint run, don't miss it. Dress code-nya T-shirt putih Tanjung Pesona. Keep healty and keep On-On!





Tidak ada komentar:

Posting Komentar